Minggu, 13 April 2014

Kolesterol

KolesterolKolesterol adalah penyakit yang disebabkan oleh penumpukan lemak yang terdapat di dalam pembuluh darah, lemak-lemak yang menumpuk tersebut menyebabkan pembuluh darah menjadi sempit karena aliran darah menjadi terganggu dan tidak lancar. Penumpukan lemak di dalam darah tersebut mengakibatkan kadar oksigen dalam darah menjadi jauh berkurang, hal inilah yang menyebabkan timbulnya gejala-gejala penyakit lainnya seperti kepala menjadi pusing, tidak enak badan dan gejala-gejala lainnya, kalau dibiarkan terus menerus akan berdampak buruk bagi kesehatan, salah satunya dapat memicu serangan jantung. Oleh karena itu penting sekali melakukan tes darah untuk mengetahui berapa kadar kolesterol anda, apakah tergolong masih normal atau tinggi. Banyak orang yang menyepelekan atau menganggap remeh hal ini, sehingga banyak sekali orang-orang yang terkena serangan jantung mendadak. Hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan tes darah adalah anda diharuskan berpuasa setidaknya 8 jam sebelum melakukan tes darah, agar hasilnya dapat maksimal.

Kadar Kolesterol :
- Kolesterol normal = kurang dari 200 mg/dl
- Kolesterol mengkhawatirkan = antara 200 mg/dl - 239 mg/dl
- Kolesterol tinggi = lebih dari 240 mg/dl

Sebenarnya kolesterol juga dibutuhkan oleh tubuh untuk pembentukan hormon testosteron pada pria dan hormon estrogen pada wanita dan juga sebagai sumber energi, tetapi kolesterol tidak dapat dialirkan secara langsung melalui darah karena memerlukan suatu molekul yang disebut lipoprotein. Ada 2 jenis Lipoprotein yang mempunyai peran yang berbeda, yaitu High Density Lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik dan Low Density Lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat, dimana fungsi kolesterol HDL adalah mengangkut kolesterol dalam kadar yang lebih sedikit dan membuang kelebihan kolesterol LDL, sedangkan kolesterol LDL mengandung paling banyak kolesterol yang merupakan pengirim paling utama dalam aliran darah, kadar kolesterol LDL yang tinggi menyebabkan kelesterol menumpuk pada dinding pembuluh darah dan menyebabkan rongga pembuluh darah menjadi sempit, akibatnya bisa mengakibatkan timbulnya resiko terkena penyakit serangan jantung, stroke dan penyakit-penyakit lainnya.

Kenali kadar kolesterol anda secara dini untuk mengurangi resiko terkena penyakit-penyakit berat, untuk menjaga agar kadar kolesterol tidak tinggi dan selalu normal saya sangat menyarankan anda untuk mengkonsumsi XAMthone Plus, karena XAMthone Plus terbukti dapat menjaga keseimbangan kadar kolesterol anda agar tetap seimbang.